Cara Ampuh Mengobati Panas Dalam Secara Alami - panas dalam merupakan salah satu penyakit yang dapat menyerang anda tanpa tertuga duga. penyakit panas dalam ini membuat anda merasa sulit untuk makan dan menelan, sehingga nafsu makan andapun akan turun. panas dalam ini memiliki beberapa gejala yang timbul dan menyertainya seperti bau mulut karena naiknya gas lambung meningkat, tenggorokan sakit, bibir pecah pecah, gusi bengkak dll. walaupun makanan yang tersedia sangat enak, namun jika anda mengalami penyakit panas dalam tentu anda tidak dapat mengkonsumsinya, walaupun anda sangat ingin untuk memakannya.
cara ampuh mengobati panas dalam secara alami |
Penyebab Penyakit Panas Dalam
jika penyakit panas dalam ini menyerang anda atau keluarga anda, maka anda tidak perlu panik. ada banyak cara yang dapat anda gunakan untuk mengobati penyakit tersebut, sebelumnya kita harus mengetahui terlebih dahulu apa yang menjadi penyebab timbulnya penyakit panas dalam ini, seperti kurangnya konsumsi vitamin C, kurang minum, terlalu makan makanan pedas, jarang konsumsi buah buahan.
Cara Ampuh Mengobati Panas Dalam Secara Alami
jika panas dalam sudah menyerang anda dan keluarga anda, sebagai salah satu alternatif pengobatan secara alami anda dapat menggunakan tips Cara Ampuh Mengobati Panas Dalam Secara Alami ini, untuk meredakan gejala panas dalam tersebut.
Mengobati panas dalam dengan air kelapa hijau
seperti yang telah kita ketahui kelapa hijau memiliki manfaat yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh kita, air kelapa muda dapat anda gunakan untuk mengobati keracunan, mengembalikan cairan tubuh dan juga dapat mengobati penyakit panas dalam. dalam air kelapa hijau mengandung beberapa bahan alami seperti glukosa, fruktosa, dan sukrosa, selain itu juga mengandung asam amino glutamat, arginin, leusin, lisin, prolin, asam aspartat, alanin, histidin, serin, sistin, fenilalanin, dan tirosin,
selain kandungan tersebut air kelapa hijau juga mengandung beberapa vitamin yang sangat baik untuk tubuh kita, seperti vitamin C, biotin, asam folat, asam pantotenat, riboflavin. dari beragam kandungan yang ada di dalam air kelapa hijau tersebut, sehingga dapat anda gunakan sebagai bahan alami untuk mengatasi berbagai macam penyakit salah satunya panas dalam.
Mengobati panas dalam dengan kacang hijau
kacang hijau banyak mengandung protein, asam amino, mineral, vitamin a dan b1 yang dapat anda gunakan sebagai salah satu alternatif untuk mengatasi masalah panas dalam, cara menggunakannya pun sangat mudah rebus kacang hijau terlebih dahulu, kemudian anda bisa menambahkan gula batu dan jahe, atur sesuai dengan selera anda.
Mengobati panas dalam dengan rambut jagung muda
jika selama ini anda biasa memanfaatkan jagung muda untuk sayuran, maka kali ini kita justru memanfaatkan rambut dari jagung muda tersebut sebagai bahan alami untuk mengatasi penyakit panas dalam, karena rambut jagung muda memiliki khasiat alami untuk mengobati panas dalam tersebut.
cara menggunakannya mudah anda cukup merebus segenggaman rambut jagung muda kedalam air, tambahkan sedikit gula batu dan jahe, kemudian saring lah, anda dapat mengkonsumsi air hasil saringan nya ini secara teratur untuk mengobati penyakit panas dalam.
Mengobati panas dalam dengan air garam.
air garam sudah di kenal dapat mengobati berbagai macam masalah penyakit di mulut, seperti gusi bengkak, gigi sakit, bau nafas, gusi berdarah dan juga panas dalam. untuk mengobati panas dalam anda dapat menggunakan air garam ini untuk berkumur kumur, hal ini dapat mengurangi iritasi / alergi yang ada di dalam mulut anda yang menyebabkan terjadinya panas dalam.
Mengobati panas dalam dengan cuka sari apel
salah satu alternatif lainnya yaitu dengan menggunakan cuka sari apel untuk mengurangi rasa sakit akibat panas dalam. karena dalam cuka apel mengandung bahan yang mampu membersihkan tenggorokan anda, dan mematikan bakteri yang ada. cara menggunakannya yaitu dengan berkumur kumur menggunakan air cuka apel tersebut secara teratur.
nah itu tadi beberapa Cara Ampuh Mengobati Panas Dalam Secara Alami yang dapat anda terapkan di rumah dengan mudah, tanpa khawatir masalah biaya yang mahal, dan yang paling penting anda dapat sembuh dari penyakit panas dalam yang menyiksa.
0 Response to "Cara Ampuh Mengobati Panas Dalam Secara Alami"
Post a Comment
silahkan berikan komentar maupun pertanyaan seputar artikel diatas.
dilarang spam, terima kasih atas kunjungannya